Oleh OJT SMK Telkom Malang
–
Dalam upaya peningkatan layanan perbaikan module, AirNav Repair Center (ARC) bersama siswa On the Job Training (OJT) dari SMK Telkom Malang mengembangkan aplikasi QR Code Scanner berbasis Android. Saat ini terdapat lebih dari 1700 module yang terdaftar di database. Dengan banyaknya module yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi AirNav Repair Center untuk mengelola data dari masing-masing website.
Saat ini, setiap module telah dilengkapi dengan label yang berisi asal module, QR Code, dan kode dari module tersebut. Data dari module akan ditampilkan dalam laman dashboard seperti gambar di bawah.
Dalam hal pelacakan module, pengguna harus login terlebih dahulu ke dalam website. Jika user belum memiliki akun maka user harus mendaftar akun terlebih dahulu. Setelah berhasil login user harus mencari module berdasarkan dengan id-nya.
Atas dasar permasalahan tersebut, diciptakan aplikasi mobile yang dapat melacak status perbaikan module tanpa perlu login dan mencari data module melalui website. Aplikasi dibangun menggunakan bahasa programming Kotlin. Nantinya user hanya perlu scan QR-Code yang tertempel pada module lalu aplikasi akan menyajikan data module sesuai dengan yang ada di database. Selain itu, user dapat juga melakukan pencarian dengan id dari module.
Dengan dikembangkannya aplikasi mobile tersebut diharapkan proses tracking module dapat menjadi lebih mudah. Hal ini dikarenakan user hanya perlu scan QR-Code yang tertempel pada label atau mencari berdasarkan id module. Aplikasi yang dikembangkan oleh AirNav Repair Center bersama dengan siswa On the Job Training dari SMK Telkom Malang ini juga tidak memerlukan kecepatan internet yang tinggi, hal ini dikarenakan aplikasi ini hanya akan mengambil 1 data.
Saat ini aplikasi sudah dalam tahap finishing. Meski begitu user tetap saja perlu login untuk dapat mengakses data module, untuk menghindari penyalahgunaan dan pelacakan. Akun yang dipakai untuk login pun adalah akun yang sama digunakan untuk login di laman airnavteknik.id